Kabupaten Kebumen [Jawa Tengah] dan 5 Fakta Unik Yang Harus Kamu Baca!

Kabupaten Kebumen, Provinsi Jawa Tengah, Indonesia


FaktaDaerah.Com- Kabupaten Kebumen merupakan bagian dari Provinsi Jawa Tengah yang terletak di deretan selatan pulau Jawa. Banyak fakta menarik tentang keindahan Kebumen, lalu apa saja daya tarik dari sebuah Kabupaten kecil yang sangat dipandang sebelah mata oleh kebanyakan orang.
Baca Juga: 9 Tempat Wisata di Kebumen [Jawa Tengah] yang Harus Kamu Kunjungi!

Fakta Kabupaten Kebumen, Provinsi Jawa Tengah


Berikut ini setidaknya adalah 5 Fakta mengenai Kebumen yang ada di Jawa Tengah;

Kebumen Memiliki Gaya Hidup Yang Sederhana


Banyak orang berpikir bahwa Kebumen merupakan Kabupaten yang tertinggal karena mobilisasinya masih sangat rendah. Jika kalian melihat dari sisi yang berbeda Kebumen merupakan kabupaten yang begitu indah dengan caranya sendiri, mungkin kebanyakan kota/kabupaten banyak disegani karena fasilitas penunjangnya yang menarik seperti mall, bioskop, tempat makan high class, tempat nongkrong yang kekinian yang sudah mempunyai nama di kalangan masyarakat, serta keindahan kota dengan gedung-gedung yang menjulang tinggi ditambah dengan keramaian dan gemerlapnya lampu.
 
Berbeda jauh dengan Kabupaten Kebumen disini kalian tidak bisa menemukan seperti yang ditawarkan oleh kota besar lainnya, di wilayah Kebumen memang terbilang rendah untuk mobilisasi, jika kalian mencari mall , bioskop atau gedung pencakar langit kalian tidak akan bisa menemukan di Kebumen. Gaya hidup yang sangat sederhana dan jauh dari keramaian, kebisingan apalagi polusi udara.
 

Polusi Udara di Kabupaten Kebumen Tidak Tercemar


Selain itu di Kebumen mayoritas anak sekolah masih menggunakan sepeda onthelnya, dan sangat minim sekali untuk kawasan industrinya, sehingga polusi udara di Kebumen masih terbilang bersih dan belum tercemar. Perlu digaris bawahi juga bahwa setiap hari Minggu di alun-alun Kebumen diakan car free day untuk mengurangi polusi udara di kawasan kota. Menarik bukan hidup di Kabupaten Kebumen?
 

Kabupaten Kebumen Memiliki Pantai yang Indah


Dimana letak sudut keindahan Kabupaten Kebumen?  Kebumen merupakan wilayah yang sangat berpotensi di bidang pariwisata terutama untuk wisata bahari. Setiap tempat pasti mempunyai sisi keindahannya masing-masing,  nah disnilah letak keindahan Kebumen,  menawarkan deretan pantai selatan yang begitu indah.

Selain itu Kebumen juga menyimpan pesona keindahannya dengan menawarkan laut di bawah bukit. Kalian bisa mengabadikan momen special ditempat ini karena banyak sekali destinasi wisata pantai untuk memanjakan mata dan mengurangi kejenuhan.
 

Pantai di Kebumen Terkenal Indah


Apa saja pantai yang ada di Kebumen? Dari bagian timur ada pantai Rawa, pantai bocor, petanahan, suwug, karang bolong, pasir, pecaron, menganti, ayah. Setiap pantai mempunyai keistimewaan masing-masing, jika kalian ingin berwisata sambil menambah edukasi dan keliling dengan perahu bisa dating ke pantai ayah/ logending. Berbeda jika tujuan kalian ingin memanjakan mata dan hunting foto bisa berkunjung ke pantai Menganti yang lokasinya ada di pegunungan.
 

Selain Pantai Kabupaten Kebumen Juga Memiliki Wisata Lainnya


Jika bosan dengan wisata pantai, Kebumen masih mempunyai banyak objek wisata seperti Goa Jatijajar, Goa Petruk, Benteng Van Der Wijck, Bukit Pentulu Indah, jembangan Wisata Alam, Adventure Park, Museum Kupu-Kupu, Pemandian Air Hangat, Waduk Sempor, Waduk Wadaslintang dll. Masih ragu untuk berkunjung ke Kebumen? Jangan sampai tempat seindah dan seeksotis ini kalian lewatkan begitu saja.
 
Demikinalah tulisan mengenai Fakta Kabupaten Kebumen, Jawa Tengah. Adapun judul asli dalam artikel ini adalah “Menelusuri Sudut Keindahan dari Kabupaten Kebumen” yang ditulis oleh Novi Diah Wismaningrum. Trimakasih, jangan lupa baca juga artikel lainnya;
  1. Kota Salatiga [Jawa Tengah] dan 5 Fakta Yang Harus Kamu Baca!
  2. Kabupaten Purbalingga [Jawa Tengah] dan Potensi serta [6] Tempat Wisata yang Harus Kamu Baca!
  3. 5 Desa Wisata [Semarang-Jawa Tengah] Yang Harus Kamu Ketahui dan Kunjungi!
  4. Kabupaten Wonosobo [Jawa Tengah] dan 6 Fakta yang Harus Kamu Baca!

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Kabupaten Kebumen [Jawa Tengah] dan 5 Fakta Unik Yang Harus Kamu Baca!"

Posting Komentar