4+ Batas Wilayah Eropa Utara

Batas Wilayah Eropa Utara

Eropa Utara merupakan wilayah dari Benua Eropa yang sebagian wilayah tidak satu daratan dengan negara di Benua Eropa lainnya. Untuk mengetahui wilayah dari Eropa Utara, berikut wilayah dan batas wilayah Eropa Utara.

Eropa Utara


Kawasan Eropa ini terletak di bagian utara dan berdekatan dengan kutub utara bumi. Inilah yang membuat wilayah Eropa Utara memiliki suhu yang dingin, bahkan di beberapa negaranya tertutup oleh salju.

Penduduk di Eropa Utara sebagian merupakan orang Nordik yang memiliki kulit putih dan hidung yang mancung. Pada beberapa negara yang suhunya cukup rendah, kepadatan penduduknya relatif lebih kecil dibandingkan dengan wilayah Eropa Timur.

Sering disebut dengan nama Skandinavia, Eropa Utara merupakan kawasan negara yang maju. Hal ini bisa terlihat dari pendapatan per kapita yang tinggi, tingkat pendidikan yang tinggi, dan tingkat korupsi yang rendah.

Selain itu, di kawasan Eropa Utara inilah banyak perusahaan terkemuka dunia berasal, seperti Nokia, IKEA, Ericsson, Electrolux, dan Volvo.

Selain masuk pada kategori negara maju di dunia, negara di Eropa Utara juga memiliki destinasi wisata yang populer di dunia. Beberapa negara menawarkan wisata alam khas pedesaan yang masih asri. Tatanan kota yang khas dengan corak menarik di masing-masing negara menjadi salah satu daya tarik wisatawan untuk berkunjung ke Eropa Utara.

Selain itu, Finlandia juga terdapat kota yang sangat populer di dunia, yaitu Rovaniemi. Kota ini menjadi destinasi wisata yang ramai dikunjungi wisatawan karena sering muncul fenomena aurora. Hanya saja untuk bisa menikmati pemandangan ini diharuskan untuk menahan dinginnya malam di Finlandia.

Batas Wilayah Eropa Utara


Agar tidak salah dalam mengelompokkan negara yang berada di bagian utara Benua Eropa, berikut batas wilayah Eropa Utara.

Barat
Berbatasan dengan Samudera Atlantik
Timur
Berbatasan dengan Pegunungan Ural dan Laut Kaspia
Utara
Berbatasan dengan Samudera Arktik
Selatan
Berbatasan dengan Laut Hitam, Laut Tengah, dan Pegunungan Kaukasus

Wilayah Eropa Utara


Wilayah Eropa Utara meliputi negara Denmark, Estonia, Finlandia, Islandia, Irlandia, Latvia, Lithuania, Norwegia, Swedia, dan Inggris.

Semoga informasi mengenai letak geografis dan batas wilayah Eropa Utara dapat membantu.

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "4+ Batas Wilayah Eropa Utara"

Posting Komentar